Nicolas Dedy menyampaikan jika situasi Tapteng saat ini aman dan terkendali. Walau terjadi peningkatan pengunjung wisata dari hari sebelumnya, namun tetap dilakukan imbauan serta pengawasan dalam penerapan protokol kesehatan.
Dipaparkan, untuk pengamanan objek wisata, Polres Tapteng menerjunkan 102 personel di beberapa lokasi di antaranya, pantai Pandan, pantai PIA Hotel, pantai Kalangan dan pantai Binasi.
Dengan adanya kegiatan ini, Kapolres berharap masyarakat Tapanuli Tengah semakin sadar akan pentingnya mengikuti aturan protokol kesehatan, sehingga dapat terhindar dari bahaya Covid-19 sekaligus memutus mata rantai penyebarannya. (MH)