Tapian Nauli, Demokratis
Kasdam I/BB Brigjen TNI Didied Pramudito SE dan rombongan melaksanakan kunjungan kerja sekaligus bersilaturahmi dengan jajaran Korem 023/KS dan unsur Forkopimda Sibolga -Tapanuli Tengah.
Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani diwakili Wakil Bupati Tapanuli Tengah Darwin Sitompul bersama Wali Kota Sibolga H Jamaluddin Pohan, Wakil Wali Kota Sibolga Pantas Maruba Lumbantobing, dan unsur Forkopimda Sibolga – Tapanuli Tengah menghadiri kegiatan silaturahmi dan undangan makan siang Kasdam I/BB bertempat di Desa Mela II Kecamatan Tapian Nauli, Kabupaten Tapanuli Tengah pada Selasa (25/5/2021).
Mengawali acara itu, Wali Kota Sibolga dalam sambutannya mengatakan, “Saya atas nama pribadi dan Pemerintah Kota Sibolga, mengucapkan selamat datang kepada Kasdam I/BB Bapak Brigjen TNI Didied Pramudito SE beserta rombongan di Sibolga dan Tapanuli Tengah yang kita cintai ini. Alhamdulillah, kami para Pimpinan Pemerintah dan unsur Forkopimda Sibolga-Tapanuli Tengah, saling kompak dan bekerjasama dalam membangun daerah ini,” kata Wali Kota Sibolga H Jamaluddin Pohan.
Selanjutnya, Kasdam I/BB Brigjen TNI Didied Pramudito SE dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada seluruh unsur Forkopimda Sibolga – Tapanuli Tengah dan mengharapkan kebersamaan dan sinergitas TNI-Polri dan Pemerintah Daerah yang telah berjalan dengan baik tetap terjaga.
“Kedatangan kami di sini juga untuk bersilaturahmi dengan Korem 023/Kawal Samudera dan unsur Forkopimda,” kata Kasdam I/BB Brigjen TNI Didied Pramudito SE.
Pada kesempatan itu, Kasrem 023/KS, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sibolga, serta Wakil Bupati Tapanuli Tengah mengulosi Kasdam I/BB Brigjen TNI Didied Pramudito SE dan istri. Wali Kota Sibolga dan Wakil Bupati Tapanuli Tengah juga memberikan cinderamata kepada Kasdam I/BB.
Turut hadir pada kegiatan itu, Sekda Kota Sibolga, Staf Ahli, Asisten dan Pimpinan OPD Sibolga – Tapanuli Tengah. (MH)