Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Komplimen Ketua DPRD Kepada Polres Indramayu Setelah Berhasil Menangkap Tersangka Kasus Pembunuhan

Indramayu, Demokratis

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), H Syaefudin, berikan komplimen atau pujian kepada jajaran Kepolisian Resort (Polres) Indramayu, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, yang berhasil melakukan penangkapan tersangka atas dugaan kasus pembunuhan terhadap salah satu warga Csnh (62).

Operasi penangkapan tersangka pembunuhan tersebut dilakukan secara gabungan bersama Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Jawa barat dan Polres Indramayu.

Diketahui Csnh adalah korban yang merupakan orang tua dari Bambang Hermanto (Baher) anggota DPR RI dari Fraksi Golkar. Korban ditemukan pertama kali oleh saksi yaitu anaknya, sudah tidak bernyawa dengan kondisi tidak wajar sekitar pukul 20.00 Wib dengan tangan dan kaki terikat, pada Kamis (25/5/2023), di kediamannya yang beralamat Desa Sukra, Kecamatan Sukra.

Dengan mengumpulkan bukti yang kuat, petugas gabungan berhasil menangkap tersangka di Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung. Pelaku ditangkap kurang dari 24 jam, tepatnya pada Jumat (26/5/2023) pukul 11.00 WIB.

Terungkapnya identitas pelaku usai pihak kepolisian menangkap tersangka. Diketahui bahwa tersangka (T) adalah asisten rumah tangga warga dari Kecamatan Sukamandi, Kabupaten Subang.

Dari petaka dan keberhasilan kerja kepolisian tersebut di atas, H Syaefudin begitu takjub sekaligus memberikan pujian terhadap jajaran kepolisian di bawah kepemimpinan AKBP M Fahri Siregar selaku Kepala Polisi Resort (Kapolres) Indramayu.

“Saya mengapresiasi kepada Kepolisian Republik Indonesia, khususnya Polres Indramayu yang dipimpin Kapolres AKBP M Fahri Siregar. Yang mana mampu mengungkap kasus kurang dari 20 jam kalau menurut saya. Mengungkap kasus pembunuhan yang dialami oleh ibunda dari teman saya,” ujarnya saat jumpa dengan awak media, Selasa (30/5/2023).

Selanjutnya, Syaefudin berharap kerja luar biasa yang tercipta dari kerjasama yang dibangun oleh Polres Indramayu dapat mampu meningkatkan kinerja kepolisian.

“Salam presisi buat Polres Indramayu. Polres Indramayu yang luar biasa,” tambah Syaefudin.

Di sisi lain, Kapolres Indramayu AKBP M. Fahri Siregar, mengungkapkan bahwa keberhasilan penangkapan itu adalah hasil dari upaya kolaboratif antara Ditreskrimsus Polda Jabar dan Satreskrim Polres Indramayu.

“Kami berharap, dengan keberhasilan itu, masyarakat akan semakin percaya dan mendukung upaya polisi dalam menjalankan tugas demi keamanan dan kenyamanan bersama,” katanya. (RT)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles