Sabtu, November 23, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

KPU Subang ‘Gaspol’ Coklit Data Pemilih Pilkada 2024

Subang, Demokratis

Ketua KPU Subang, Abdul Muhyi menargetkan, proses pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih Pilkada Serentak 2024, yang saat ini sedang berjalan selesai sepekan sebelum tahapannya berakhir.

Menurutnya, progres sampai dengan hari keempat saja sudah 10 persen dari data pemilih yang berjumlah 1,2 juta pemilih itu, sudah bisa dimutakhirkan oleh para petugas pantarlih, yang berjumlah 4.797 orang yang tersebar di 253 desa dan kelurahan.

“Target kita kurang dari satu bulan, tepatnya 7 hari sebelum tahapan pencoklitan ini berakhir pada 25 Juli 2024 nanti,” ungkap Abdul Muhyi dilansir di laman RRI di Subang, Kamis (27/6/2024).

Dijelaskan Abdul Muhyi, terkait pencoklitan ini, setiap hari dievaluasi dan dipantau, terkait dengan pelaksanaan dan progres temen-temen petugas pantarlih secara berjenjang, dari KPU ke PPK dari PPK ke PPS selanjutnya ke petugas pantarlih secara langsung.

“Dari berjenjang ini, masing-masing melaporkan, artinya setiap hari kita akan pantau dan evaluasi,” jelasnya.

“Sampai hari ini, alhamdulillah berjalan lancar, sehingga jalannya pelaksanaan pencoklitan ini, bisa berjalan sesuai harapan,” imbuh Ketua KPU Subang. (Abdulah)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles