Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Kunjungi Pasar, Kapolres dan Wali Kota Banjar Ajak Pedagang Sukseskan Program Vaksinasi

Banjar, Demokratis

Kapolres Banjar AKBP Ardiyaningsih SIK MSi bersama Wali Kota Banjar Dr Hj Ade Uu Sukaesih MSi mengunjungi pasar-pasar di Kota Banjar untuk mengajak para pedagang agar ikut mensukseskan program vaksinasi untuk mencapai herd immunity (kekebalan kelompok), Jumat (6/8/2021)

Kapolres Bersama Wali Kota Banjar sidak ke Pasar Banjar untuk mengecek para pedang pasar yang belum divaksin. Kebijakan itu dilakukan agar dapat menekan penyebaran Covid-19 di Kota Banjar.

Wali Kota menuturkan, setiap pedagang wajib mempunyai kartu vaksin sebagai bukti bahwa mereka sudah divaksin.

Dalam kunjungan ini, ada beberapa pedagang yang belum divaksin. Wali Kota mengimbau kepada para pedagang agar segera divaksin di sentra-sentra pelayanan vaksin yang berada di setiap desa/kelurahan.

Wali Kota juga menginstruksikan kepada Dinas KUKMP untuk segera mendata seluruh pedagang yang belum divaksin.

“Kebijakan ini sebagai salah satu upaya menekan penularan Covid-19. Pasar merupakan pusat keramaian, sangat riskan jika pedagang yang belum divaksin sedangkan mereka melayani pembeli dari berbagai wilayah,” jelasnya.

Senada dengan Wali Kota, Kapolres Banjar mengatakan demi tercapainya herd imunity 70 persen di Kota Banjar, semua pihak harus mengikuti vaksinasi.

“Untuk itu, kami dengan beberapa pihak menjalin kerjasama dalam pelaksanaan vaksinasi. Kami harap seluruh pedagang di Pasar Kota Banjar ini pun harus divaksin, serta seluruh warga masyarakat Kota Banjar untuk mengikuti vaksinasi di Gerai-gerai Vaksin Presisi yang telah kami sediakan,” ucap Kapolres Banjar. (Deni)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles