Kota Tasikmalaya, Demokratis
Sebagai bentuk rasa syukur dan memaknai spiritual bulan suci Ramadhan sebagai mata rantai hari-hari penuh berkah dan magfirah serta pengabdian kepada masyarakat, Barikade 98 Kota Tasikmalaya melakukan kegiatan sosial berupa pembagian sembako dengan sasaran warga yang kurang mampu dengan mendatangi rumah secara keliling dan door to door maupun kepada masyarakat lainnya.
“Berbagi sedekah dalam bentuk sembako kepada masyarakat yang sedang beribadah puasa merupakan kearifan spiritual yang diharapkan berimbas pada siraman berkah Ilahiyah,” ungkap Ketua DPD Barikade 98 Kota Tasikmalaya, Yosep Nurman kepada awak media di wilayah Lengkongsari, Ahad (10/4/2022).
Kegiatan ini, terang Yosep, hanya untuk merealisasikan niat baik di bulan baik. Dan semoga membawa berkah untuk semua dan mampu meringankan beban masyarakat. Selain itu, solidaritas sosial harus terus dibangun termasuk di tengah masyarakat, karena sejatinya merupakan ciri khas masyarakat Indonesia yakni sifat kegotong royongan untuk membantu sesama manusia apalagi di bulan penuh berkah ini.
Menurut Yosep, bulan suci Ramadhan merupakan momentum untuk melakukan banyak kebaikan dan DPD Barikade 98 wujudkan dengan membangun kepedulian sosial serta menjadi bagian dari bentuk pengabdian kepada masyarakat.
“Pembagian sembako ini dibagikan langsung ke rumah warga yang tidak mampu dan sebagian dibagikan di jalan kepada pedagang keliling dan tukang parkir,” jelas Yosep sembari menambahkan kegiatan ini akan dilaksanakan secara berkelanjutan.
Terkait anggaran yang digunakan, tambah dia, berasal dari sumbangan para pengurus Barikade 98 Kota Tasikmalaya dan para simpatisan yang peduli dan berharap apa yang dilakukan dapat membantu warga untuk berbahagia di bulan suci Ramadhan ini. (Eddinsyah)