Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

MIS Bambel Lahirkan Lulusan Khatam Alquran dan Murah Hati

Aceh Tenggara, Demokratis

Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) Bambel, Kabupaten Aceh Tenggara, Provinsi Aceh, yang berlokasi di Komplek Lapangan Stadion Pemuda tepatnya sebelah SDN 2 Bambel memiliki dua program unggulan kegiatan belajar mengajar (KBM) yakni siswa/i dididik untuk bisa mengkhatam Alquran dan dilatih untuk selalu bermurah hati sesama mahluk Allah SWT, saling mengasihi teman yang kurang mampu baik moril maupun materiil.

Kedua program tersebut sudah menjadi pembelajaran yang rutin dilakukan oleh Kepsek dan jajaran Madrasah Ibtidaiyah Swasta Bambel dan sudah berjalan sekitar tiga tahun lamanya. Hal itu disebut oleh jajaran sekolah saat kunjungan tim Demokratis pada Rabu (19/5/2021).

Wali murid merasa bahagia dan bangga atas prestasi anaknya serta mèngucapkan terima kasih kepada jajaran pendidik di Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) Bambel sembari memeluk dewan pendidik.

Pada penjelasan dewan guru pendidik mendampingi Kepala Sekolah di ruangan Kepala Sekolah Ibtidaiyah Swasta Bambel, salah satu dewan guru sebut saja LK mengungkapkan bahwa sekolah di bawah pengawasan Kementerian Agama (Kemenag) Aceh Tenggara ini memfokuskan proses kegiatan belajar mengajar agama yaitu ajaran Islam.

“Yah tentu siswa/i kita berupaya tamat nanti tidak boleh buta tentang Islam,” sembari LK melotarkan kata ke Nana Wirdianty Kepala Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Swasta Bambel.

Sementara Kepala Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Swasta Bambel mengatakan, kedua kegiatan pendidikan ini diwajibkan kepada siswa/i agar khatam Alquran sehingga saat lulus nanti tidak ada yang buta akan Alquran.

Kepala Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) Bambel Nana Wikdiyanty saat dikunjungi tim Demokratis di ruangannya.

“Karena Alquran masa depan untuk di dunia bahkan menjadi penolong di akhirat. Dalam Islam kita umat Islam harus sudah fasih mengkhatam Alquran,” Kepsek sejenak menutup kata sembari memancarkan senyum.

Selain itu, menurut Nana Wirdianty, setiap hari Jumat, usai belajar siswa/i sholat serta berkumpul semua untuk melihat dan menyaksikan betapa indahnya saling berbagi kepada teman mereka yang kurang mampu ekonominya.

“Kita menyerahkan bantuan bagi siswa/i yang miskin. Tergantung apa yang ia perlukan, terutama keperluan untuk sekolahnya, misalkan transportasi untuk datang dan pulang ke sekolah, seragam sekolah, buku, bahkan untuk kebutuhan pangannya,” kata Kepala Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Swasta Bambel.

Dua siswi Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) Bambel yang hadiah sebagai pengkhatam Alquran kembali diuji menghafal ayat kursi yang langsung disaksikan oleh tim Demokratis di ruangan Nana Wirdisnty Kepala Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Bambel.

“Cita-cita saya sebagai Kepala Sekolah Madrasah Ibtidayah Swasta Bambel ingin mencetak siswa/i menguasai dan sudah fasih mengkhatam Alquran dan mempunyai hati nurani yang mulia terhadap sesama mahluk Allah SWT, mendidik memberikan bekal ilmu untuk dunia dan kelak bisa bermanfaat di akhirat. Menjadi penolong bagi orangtua murid siswa/i Madrasah Ibtidaiyah Swasta Bambel,” Nana Wirdianty menutup kata.

Pada penjelasan akhir, pada rangkuman peliputan Demokratis di sekolah itu, merangkup pada penuturan Kepala Sekolah sebagai penutup dengan bercerita Kepala Sekolah memperlihatkan ada hampir 20 foto mantan Kepala Sekolah Madrasah Ibtidayah Swasta Bambel terpajang di dinding ruangan kepala sekolah yang sekarang.

Nana Wirdianty menunjuk foto-foto mantan Kepala Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Swasta Bambel yang berjejer di dinding itu. “Itu pak, liat foto itu. Hampir semua mantan kepala sekolah itu bercita-cita ingin merubah status sekolah ini dari swasta menjadi negeri, namun hingga hari ini belum terwujud,” sebut Nana Kepala Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Swasta Bambel.

Halaman Madrasah Ibtidaiyah Swasta Bambel tampak bersih dan terihat rapi. Foto-foto: Demokratis

“Sekian banyaknya mantan kepala sekolah memperjuangkan status sekolah ini untuk menjadi negeri, dan harus saya katakan juga saat sekarang ini saya pun sudah mempersiapkan berkas yang insya Allah sesuai dengan aturan baik syarat-syarat mengajukan persetujuan ke Bupati Agara, untuk harapan saya dari Pemeritah Provinsi Aceh, bisa memberikan rekom agar status sekolah Madrasah Ibtidaiyah Swasta Bambel bisa menjadi negeri dan saya selaku kepala sekolah baik jajaran sedang berjuang akan hal ini, juga memohon doa dari teman-teman agar dimudahkan Allah SWT,” Kepala Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Swasta Bambel Nana Wirdianty mengakhiri kata dengan harapan dan dukungan doa Madrasah Ibtidaiyah Swasta Bambel dimudahkan segala urusan dengan mewujudkan status dari swasta menjadi negeri. (Tim)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles