Jeneponto, Demokratis
Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Jeneponto menggelar deklarasi satuan pendidikan ramah anak, Sabtu (19/3/2022.
Kegiatan yang dilaksanakan di ruang rapat MTsN 1 Jeneponto di Romanga, Kelurahan Balang, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Sulsel ini, berjalan sesuai dengan harapan.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jeneponto, H. Saharuddin, S.Pd.I, M.Pd dalam sambutannya mengapresiasi atas terlaksananya kegiatan tersebut.
“Saya selaku Kepala Kemenag Kabupaten Jeneponto sangat mengapresiasi atas terlaksananya deklarasi satuan pendidikan ramah anak di sekolah ini. Semoga kegiatan ini menjadi motivasi bagi tenaga pendidik dan anak didik yang ada di Kabupaten Jeneponto,” ujar Kakandep Saharuddin.
Kasi Kelembagaan Kemenag Republik Indonesia, DR Zulkipli, S.Ag, M.Ag mengatakan dalam pendidikan di lingkup Kementerian Agama tidak boleh ada kekerasan baik fisik maupun non fisik apalagi mengkriminalisasi siswa-siswi di sekolah.
Dalam kegiatan ini pihaknya juga meminta kepada tenaga pendidik baik PNS maupun yang masih honor agar terlebih dahulu membaca karakter ada didik untuk menghindari adanya kekerasan dalam dunia pendidikan.
Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Jeneponto, Abdul Rahman, S.Ag MM pada acara tersebut hampir senada dengan Kepala Seksi Kelembagaan Kementrian RI bahwasanya dalam dunia pendidikan dilarang sama sekali ada kekerasan apalagi mengkriminalisasi anak didik.
Selain daripada itu, Abdul Rahman meminta kepada para guru yang sempat hadir pada acara tersebut agar memahami karakter anak didiknya masing-masing.
“Guna untuk menghindari adanya bentuk kekerasan di lingkup sekolah kami,” tutup Rahman.
Turut hadir pada acara tersebut, Kepala Kemenag Kabupaten Jeneponto, H. Saharuddin, S.Pdi. M.Pd, Kasi Kelembagaan Kemenag RI, DR. Zulkifli, Kapolsek Binamu, Iptu Baharuddin, S.Sos, Danramil Jeneponto Kapten Infantri, Abdul Aziz L, S.Sos, para guru di sekolah tersebut serta tamu undangan lainnya. (Syarifuddin Awing)