Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ngaku Dilaporkan ke APH, Pernyataan Kepala Desa Cicadas Jadi Bola Liar

Subang, Demokratis

Suasana dalam Musrenbangdes yang dilaksanakan pada Kamis (28/1) mendadak menjadi tegang. Pasalnya, Kepala Desa Cicadas, Kecamatan Binong, Subang, Mumuh Muhyidin, dalam sambutannya mengatakan bahwa dirinya telah dilaporkan oleh warga ke aparat penegak hukum (APH).

“Saya mendoakan kepada pelapor semoga berumur panjang,” ujarnya kepada para peserta Musrenbangdes seraya mengatakan pelapor mungkin orang yang tidak kebagian duit.

Rapat Musrenbangdes Cicadas itu sendiri dihadiri oleh para kepala sekolah di lingkungan Koorwil Kecamatan Binong, unsur Dinas Kesehatan PKM Binong, pihak Kecamatan Binong, para Ketua RT, RW, Kadus, MUI, LPM, dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD).

Tak pelak setelah Kepala Desa Mumuh Muhyidin mengeluarkan pernyataan yang mengejutkan membuat para peserta rapat Musrenbangdes ikut berbisik-bisik.

Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) merasa kaget dan penasaran karena kepala desa berbicara hanya sepotong-sepotong dan tidak mengutarakan dugaan penyimpangannya sehingga warga melaporkan dirinya. Apakah yang dilaporkan warganya tentang Dana Desa, tentang BKU atau ADD atau tentang hal lainnya. Ini yang membuat tanda tanya para peserta Musrenbangdes Cicadas.

Pantauan Demokratis setelah bubarnya acara tersebut para pengurus BPD terlihat berkumpul membicarakan hal-hal yang berkaitan dengan pernyataan kepala desa tersebut.

Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Cicadas, Kecamatan Binong, Kabupaten Subang Masduki kepada Demokratis mengatakan, para pengurus BPD akan menindak lanjuti pernyataan Kades tersebut karena telah dikemukakan di depan forum resmi sehingga jangan sampai menggelindingkan menjadi bola liar.

“Kami harus tahu apa yang jadi permasalahannya, karena bila terjadi urusan dengan para penegak hukum, BPD pasti akan diminta keterangan dan BPD berjanji secara persuasif akan memanggil dulu kepala desa,” ungkapnya.

Masduki pun menegaskan hal ini akan ditindak lanjuti dengan menggelar rapat dalam waktu dekat agar permasalah ini dapat diselesaikan sebaik mungkin. “Nanti setelah ada pertemuan antara Ketua BPD dan kepala desa akan mengadakan rapat antara seluruh anggota BPD dan Ketua LPM beserta anggotanya supaya menemui titik terang permasalahannya,” ujarnya. (Endang)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles