Rabu, November 27, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pasien DBD Meningkat, Dinkes Pakpak Bharat Sebar Pesan Himbauan

Pakpak Bharat, Demokratis

Mningkatnya jumlah pasien penyakit demam berdarah dengue (DBD) di Kabupaten Pakpak Bharat, Sumut, menimbulkan kekhawatiran bagi sluruh warga, sampai saat ini jumlah pasien DBD yang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Salak sebanyak 37 orang berasal dari berbagai desa dan kecamatan se Kabupaten Pakpak Bharat.

“Penyakit DBD tersebut dikarenakan faktor cuaca dan pergantian musim sehingga sangat riskan terhadap pnyakit DBD dimaksud,” ungkap Kadis Kesehatan Dr Thomas melalui Kabid P2PL (Pengendalian Penyakit Dan Penyehatan Lingkungan) Dr Pintar Manihuruk di ruanganya, Senin (15/6/2020).

Menurutnya, untuk meminimalisir perkembangan penyakit DBD tersebut Dinas Kesehatan telah menghimbau kepada seluruh masyarakat agar bersama-sama memberantas dalam penanggulangan bibit penyakit DBD dimaksud melalui bergotong royong membersihkan lingkungan sekitar, mencuci dan mengkuras bak penampungan air ternak secara rutin minimal sekali dalam seminggu, menutup bak penampungan bak air minum dan mandi, memanfaatkan atau mendaur ulang kembali barang bekas yang berpotensi tempat berkembang biaknya nyamuk.

“Penular penyakit demam berdarah tidak menggantungkan pakaian di sembarang tempat di dalam rumah sehingga nyamuk tidak berkembang dan bersarang. Dan memelihara ikan pemakan nyamuk secukupnya di bak penampungan air,” tambahnya.

Selain itu, himbauan kepada warga juga sudah disebarkan melalui siaran radio FM Pakpak Bharat. “Kami berharap agar himbauan ini dilaksanakan para warga menuju warga se Kabupaten Pakpak Bharat sehat,” pungkas Dr Pintar. (Frengki Berutu)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles