Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Peduli Lingkungan, Paguyuban Zolink Lakukan Gerakan Sosial

Karawang, Demokratis

Di era informasi global dan kapitalisme, feodalisme kehidupan manusia cenderung individualis.

Untuk menumbuhkan kepedulian dan persaudaraan sesama manusia, sekelompok warga Cikampek Timur yang ruang lingkup kesehariannya di lingkungan Pasar Cikampek 1 membentuk Paguyuban Zona Lingkungan (Zolink) yang bergerak dalam bidang sosial.

Ketua Paguyuban Zolink Wasna Wira Atmaja menyatakan, paguyubannya tersebut didirikan 2 bulan yang lalu.

“Kami mendirikan Paguyuban Zolink ini yang terdiri dari 20 orang sebagai gerakan sosial dalam membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan khususnya di lingkungan Desa Cikampek Timur,” ungkap Wasna, saat dihubungi di Sekretariat Zolink Pasar Cikampek 1, Kamis (2/6/2022).

Terkait kriteria masyarakat yang mendapatkan bantuan sosial (bansos) itu, dia memaparkan, pihaknya menyalurkan bantuan sosial itu sifatnya kondisional.

“Seperti membantu warga yang sakit, pemberian pengadaan peralatan orang meninggal, mengadakan vaksinasi yang bekerjasama dengan instansi terkait dan bagi-bagi takjil di bulan Ramadhan kemarin,” paparnya.

Untuk bulan ini, sambung dia, Paguyuban Zolink berencana akan melaksanakan kegiatan di bidang kesehatan.

“Yaitu akan melaksanakan fogging atau pengasapan di sekitar Desa Cikampek Timur dalam hal pencegahan dari penyakit DBD,” jelasnya.

Ketika ditanya sumber dana kegiatan sosial yang sifatnya kondisional tersebut, dia mengatakan, anggaran dana itu didapatkan dari pengurus dan anggota serta para pedagang di sekitar wilayah Desa Cikampek Timur.

“Tapi tidak tertutup kemungkinan bagi masyarakat lain pun yang peduli terhadap kegiatan sosial Paguyuban Zolink, kami siap menampung dan menyalurkannya. Kami pun setiap malam Jumat Kliwon selalu mengadakan acara keagamaan yakni Tawasulan,” tutupnya. (Jajang. S)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles