Kota Tasikmalaya, Demokratis
Ketua Resort Gabungan Inisiatif Barisan Anak Siliwangi (Gibas) Kota Tasikmalaya H. Agus Ridwan melantik A. Hendarsyah Jovie sebagai Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Gibas SektorĀ Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalalya yang baru periode 2023-2026 di Aula Kantor Kecamatan Cipedes-Kota Tasikmalaya, Sabtu (20/5/2023).
Ketua Gibas Sektor Kecamatan Cipedes yang baru dalam sambutan tertulis yang dibacakan menyampaikan, motivasi Gibas Sektor Kecamatan Cipedes adalah membangun sinergitas dan kondusifitas pemerintah, TNI, Polri di wilayah hukum Kecamatan Cipedes sesuai AD/ART dan peraturan organisasi.
Sementara program kerja Sektor Kecamatan Cipedes lanjut dia, meningkatkan hak-hak konstitusional rakyat/masyarakat tentang hak dan kewajiban sebagai warga negara maupun warga masyarakat. Kemudian mempertahankan dan membina tatanan kehidupan berorganisasi, bermasyarakat, berbangsa dan bernegara guna memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa. Di samping tempat menghimpun, mengkaji dan merumuskan serta memperjuangkan aspirasi anggota serta masyarakat pada umumnya berperan serta memberikan kontribusi politik, hukum, ekonomi dan budaya yang berkeadilan dan berkesejahteraan dalam tata pelaksanaan penyelenggaraan negara dalam arti yang seluas-luasnya. Lalu, pemberdayaan anggota agar hidup mereka mendapatkan mata pencaharian.
Dikatakannya, dirinya bersyukur kepada Allah SWT dan teman-teman yang telah ikut serta dalam pelantikan ini, khususnya kepada Muspika Kecamatan Cipedes, Ketua Resort, rekan media, Ormas yang ada di Kecamatan Cipedes yang juga mendukung acara pelantikan ini.
āKami akan menjalani tugas sesuai AD/ART, SOP, Peraturan Organisasi Gibas dan melanjutkan serta menambah yang ada kekurangannya,ā ucap Jovie kepada wartawan usai acara.
Di tempat yang sama, Ketua Resort Gibas Kota Tasikmalaya H. Agus Ridwan menuturkan, pihaknya ingin tetap solid dan eksis. Jangan sampai yang pernah terjadi hal yang tidak diinginkan terulang kembali.
āKami berharap, sinergitas, kemitraan terjalin dengan baik dan mulus. Tetap kondusif dan saling jaga serta pererat persaudaraan khususnya Gibas Sektor Kecamatan Cipedes,ā pungkasnya. (Eddinsyah)