Minggu, November 24, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pemdes Kamojing Lestarikan Budaya Leluhur

Karawang, Demokratis

Budaya dan tradisi merupakan ciri khas suatu daerah dalam menjalani kehidupan manusia di dunia ini. Budaya merupakan tolak ukur dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, kalau suatu daerah ataupun bangsa tidak melestarikan budayanya sendiri niscaya daerah atau bangsa itu akan kehilangan jati dirinya dan selalu ketergantungan kepada daerah atau bangsa lain maka hancurlah daerah atau negaranya.

Camat Cikampek Sueb Sulaiman SH MM didampingi Kapolsek Cikampek, Kompol Suprawadi saat melepas karnaval.

Agar hal demikian tidak terjadi, Pemerintah Desa Kamojing, Jumat, 13 Desember 2019, mengadakan program Lestari Budaya Leluhur dengan menggelar hajat bumi. Acara tersebut melibatkan seluruh warga masyarakat Desa Kamojing yang masing-masing RW membawa dongdang (sejenis gubug, red) yang dihiasi oleh buah-buahan dan sayur mayur serta padi.

Seperti yang dipaparkan Kepala Desa Kamojing melalui panitia penyelenggara yang juga Sekretaris Desa Kamojing Heryadi di aula Desa Kamojing Pemerintah Desa Kamojing, program lestari budaya leluhur ini mempunyai tujuan untuk melestarikan budaya nenek moyang mereka yaitu berupa hajat bumi.

Suasana peserta karnaval Dongdang sebelum dilepas Camat.

“Budaya hajat bumi ini merupakan budaya turun temurun di Pemerintah Desa Kamojing setiap tahun selalu diadakan sebagai bukti rasa syukur kita (warga Desa Kamojing, red) kepada Allah SWT, karena Desa Kamojing sudah diberikan keberkahan di bidang pertanian dan segala pembangunan yang ada di Desa Kamojing ini,” jelas Heryadi kepada awak media.

Sementara itu, Camat Kecamatan Cikampek Sueb Sulaiman SH MM menambahkan bahwa budaya leluhur ini harus dijaga dan dilestarikan sesuai dengan pesan Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana.

Kades Kamojing beserta panitia.

“Beliau menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Desa Kamojing karena ada hal yang tidak bisa diwakilkan. Bupati titip pesan untuk selalu menjaga dan melestarikan budaya leluhur dan budaya yang baik karena Desa Kamojing ini adalah desa terbaik di Kecamatan Cikampek dari mulai Karang Taruna, PKK, BPD, keagamaan dan seninya paling menonjol di antara desa lainnya ujar Bupati,” kata Camat Cikampek Sueb Sulaiman SH MM kepada Demokratis.

Setelah acara konferensi pers selesai, Camat Sueb Sulaiman langsung melepas parade karnaval Dongdang dari halaman Desa Kamojing menuju situ Kamojing. Karnaval berjalan tertib dan lancar serta sangat meriah. Acara hajat bumi ini juga dihadiri juga Kapolsek Cikampek Kompol Suprawadi yang baru sebulan menjabat Kapolsek Cikampek. (Iman K/Rahmat)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles