Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pemdes Kutamekar Gelar Operasi Yustisi Disiplin Protokol Kesehatan di Masa PPKM

Bogor, Demokratis

Menindaklanjuti SK Bupati Bogor Nomor 443/14/Kpts/Per-UU/2021 terkait Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di wilayah Kabupaten Bogor, Pemerintah Desa (Pemdes) Kutamekar, Kecamatan Cariu, menggelar operasi yustisi disiplin protokol kesehatan dalam upaya menekan dan mencegah penyebaran Covid-19, Rabu (3/3/2021).

Operasi yustisi gabungan ini juga diikuti oleh jajaran Kepolisian Sektor Cariu, Koramil Cariu dan Pemerintah Desa Kutamekar serta Kepala Desa Kutamekar, menjaring para pengendara dan pengguna jalan yang tidak mengenakan masker saat melintasi jembatan Cibeet.

Kepala Desa Kutamekar, Uteng, menjelaskan bahwa operasi yustisi ini digelar sebagai implementasi pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) melalui pendisiplinan protokol kesehatan.

“Operasi yustisi ini bertujuan untuk mendisiplinkan masyarakat tentang pentingnya menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19. Sebab, sampai saat ini masih ada para pengguna jalan yang melintas tidak memakai masker,” ungkap orang nomor satu di Desa Kutamekar ini.

Menurut Uteng, dalam operasi yustisi ini petugas hanya memberikan teguran serta sanksi sosial bagi para pelanggar protokol kesehatan yang terjaring dan memberikannya masker untuk dikenakan.

“Petugas gabungan dari unsur Kepolisian bersama TNI dan Pemerintah Desa khususnya di wilayah Desa Kutamekar, akan terus melaksanakan operasi yustisi mengingat angka penambahan yang terinfeksi Covid-19 setiap hari ada penambahan,” ungkap kepala desa yang biasa dipanggil Wa’asman ini.

Ia juga berharap dengan kegiatan operasi yustisi ini dapat meningkatkan kesadaran warga masyarakat akan pentingnya protokol kesehatan di masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat.

“Saya menghimbau agar masyarakat selalu sadar akan bahaya Covid-19 sehingga selalu mematuhi protokol kesehatan 3M, yakni: memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak,” pungkasnya. (Ade S)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles