Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pemdes Tegal Panjang Fokuskan Banprov Jabar Untuk Infrastruktur Betonisasi Jalan Desa

Bogor, Demokratis

Sesuai dengan rencana yang tertuang dalam pencana kerja pemerintah desa, Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Desa Tegal Panjang, Kecamatan Cariu, Kabupaten Bogor, mengalokasikan anggaran Bantuan Provinsi (Banprov) Jawa Barat TA 2021 untuk pembangunan infrastruktur.

Pembangunan jalan desa berlokasi di Jl. Ciderum-Babakanloa Lebak RT 015/05 dialokasikan dari dana Banprov TA 2021 senilai Rp 68.150.000 dengan volume P.210m x L.2,2m x T.0,10m dengan fisik betonisasi.

Kepala Desa Tegal Panjang Hj Ratna Dewi mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Bogor melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) yang ikut serta membantu mulai dari penyusunan pengajuan, pengawasan dan pelaporan, serta kepada Pemprov Jabar, yang telah memberikan dana bantuan.

“Kami berharap pemerintah Provinsi Jawa Barat akan terus menggulirkan program bantuan seperti sekarang, sehingga di wilayah desa kami merasa terbantu dalam percepatan pembangunan infrastruktur. Program ini bisa dirasakan langsung manfaatnya oleh seluruh masyarakat karena dengan dibangunnya infrastruktur ini, bisa melancarkan aktivitas dan mempercepat mobilitas warga sehingga dapat membantu meningkatkan perekonomian masyarakat,” ucapnya, Senin (8/11/2021).

Hal senada dikatakan Sekretaris Desa Ade Abdulah saat ditemui Demokratis di ruang kerjanya,  masyarakat Desa Tegal Panjang sangat antusias dan menyambut baik progam pekerjaan betonisasi jalan yang bersumber dari dana Bantuan Provinsi (Banprov) anggaran tahun 2021 ini.

“Bukan hanya warga kami saja yang ikut serta dalam pembangunan itu, bahkan warga Desa Sukagalih juga ikut membantu dalam pengerjaan jalan itu. Pasalnya, jalan itu adalah jalan penghubung antara Desa Tegal Panjang dan Desa Sukagalih tepatnya di Kampung Cimendo Kaum dan kami membangun jalan desa itu karena sudah lama belum diperbaiki dan selayaknya untuk diperbaiki melalui dana dari provinsi kami alokasikan langsung difokuskan untuk pembangunan betonisasi jalan,” pungkas Sekdes. (Ade S)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles