Minggu, Oktober 6, 2024

Pemerintah Desa Langensari Terus Tingkatkan Pembangunan Infrastruktur

Bandung Barat, Demokratis

Pemerintah Desa Langensari Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat baru-baru ini pihaknya telah menyelesaikan pembangunan infrastruktur di beberapa titik jalan lingkungan dan jalan usaha tani.

Salah satunya pembangunan tersebut yaitu, rabat beton di Jalan Sukaraja dengan volume 390×4 meter. Selanjutnya pembangunan jalan usaha tani sepanjang 298 meter, pembangunan drainase sepanjang 105 meter dan pengaspalan dengan panjang 75 meter di Jalan SMP.

H. Agus Karim Suherman mengatakan pembangunan infrastruktur jalan lingkungan dan jalan usaha tani yang sudah pihaknya direalisasikan berharap bisa memperlancar akses transportasi dan mobilitas warga masyarakat, meningkatkan keselamatan dan kenyamanan warga serta bisa mendukung kegiatan ekonomi masyarakat.

“Seperti pembangunan jalan usaha tani yang sudah kami selesaikan, merupakan langkah strategis untuk memajukan sektor pertanian di Desa Langensari. Melalui jalan ini, diharapkan akses transportasi bagi petani dan hasil panen mereka menjadi lebih lancar, efisien, dan ekonomis,” ungkapnya.

H. Agus Karim Suherman juga menjelaskan untuk kedepannya pembangunan infrastruktur di Desa Langensari akan terus ditingkatkan, hal itu guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (A. Wahyudin)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles