Kamis, Januari 8, 2026

Pemerintah Kabupaten Jeneponto Gelar Syukuran Swasembada Pangan Indonesia Menuju Jeneponto Bahagia

Jeneponto, Demokratis

Pemerintah Kabupaten Jeneponto menggelar Syukuran Swasembada Pangan Indonesia Menuju Jeneponto Bahagia yang berlangsung khidmat dan penuh semangat kebersamaan.

Acara tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Jeneponto H. Paris Yasir, SE, MM, sebagai bentuk dukungan pemerintah daerah terhadap penguatan sektor pertanian dan ketahanan pangan yang bertempat di halaman kantor Dinas Pertanian Kabupaten Jeneponto, Rabu (7/1/2026).

Turut hadir pada acara tersebut, Bupati Jeneponto, H. Paris Yasir, SE MM, Dandim 1425 Jeneponto beserta jajaran, Kepala Dinas Pertanian Jeneponto Bambang Harianto, SP, MM bersama para kepala bidang, serta seluruh penyuluh pertanian se-Kabupaten Jeneponto, Kapolres Jeneponto yang  diwakili oleh Kabag SDM Syahrul, SH, MM dan seluruh Bhabinkamtibmas, para kelompok  se-Kabupaten Jeneponto yang menjadi garda terdepan dalam mewujudkan swasembada pangan.

Dalam sambutannya, Bupati Jeneponto H. Paris Yasir menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah, TNI, Polri, penyuluh, dan petani dalam menjaga keberlanjutan ketahanan pangan.

Ia juga mengapresiasi peran serta para petani yang terus berkontribusi dalam meningkatkan produksi pertanian di Jeneponto.

“Ketahanan pangan adalah fondasi kesejahteraan masyarakat. Melalui kebersamaan dan kerja nyata seluruh elemen, kita optimistis Jeneponto dapat menjadi daerah yang mandiri pangan dan menuju Jeneponto yang bahagia,” ujar Bupati.

Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat komitmen bersama dalam mendukung program swasembada pangan nasional sekaligus mendorong kemajuan sektor pertanian di Kabupaten Jeneponto.

Mentan RI Amran Sulaiman dalam sambutannya melalui zoom meting menegaskan jangan ada korupsi, kolusi dan nepotisme di lingkup dinas pertanian.

Lanjut kata Mentan mengatakan pihaknya pernah mencopot 11 orang dalam satu hari yang dianggap tidak mampu bekerja secara professional. (Syarifuddin Awing)

Related Articles

Latest Articles