Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pemilu Tinggal Dua Hari, Sebagian Masyarakat Belum Terima Kartu DPT

Bekasi, Demokratis

Pemilihan presiden maupun pemilihan legislatif hanya tinggal dua hari lagi atau tepatnya Rabu (14/2/2024), tapi hingga kini warga masyarakat di RW 15 Kampung Kedunggede, Desa Setiamekar Tambun Selatan, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, hingga kini belum juga menerima kartu Daftar Pemilih Tetap (DPT).

Ketua RW 15 Kampung Gedunggede, Desa Setiamekar, Tambun Selatan, Wira Kesmana, ketika dikonfirmasikan hal kartu untuk pencoplosan Presiden RI periode 2024-2029 itu, ia mengatakan bahwa kartu pencoplosan tersebut belum juga turun dari KPU.

“Saya belum tahu kapan kartu Pemilu Presiden 2024 itu disalurkan. Soalnya sampai sekarang belum ada kabar yang pasti kapan kartu Pemilu disalurkan oleh pihak yang berkompeten,” pungkasnya.

Sementara sejumlah masyarakat kepada Demokratis mempertanyakan soal kartu Pilpres dan Pileg tersebut.

Penyaluran kartu pemilihan Presiden/Pileg di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, dinilai sangat lamban yang dilajukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi, karena Pilpres tahun 2024 hanya tinggal dua hari lagi, namun kartu pemilu belum juga disalurkan kepada masyarakat.

KPU Kabupaten Bekasi diharapkan supaya segera menyalurkan kartu DPT di wilayah RW 15 Kampung Kedunggede, Desa Setiamekar, Tambun Selatan. (Juanda Sipahutar)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles