Oleh Prof. Dr. H. Asasriwarni, MH
Dari Abu Hurairah -radhiallahu ‘anhu-, bahwa Nabi Saw bersabda:
ما من مرض يصيبني أحب إلي من الحمى لأنها تدخل في كل عضو مني وإن الله عز وجل يعطى كل عضو قسطه من الأجر
Artinya:
“Tidak ada penyakit yang menimpaku yang lebih kusenangi daripada DEMAM¹, karena demam masuk ke seluruh organ tubuh saya, dan sesungguhnya Allah ‘Azza wa Jalla telah memberikan kepada setiap bagian organ tubuh pahala baginya”.²
[HR. Al-Bukhari dalam Al-Adab Al-Mufrad dengan sanad yang shahih 388/503]
Keterangan:
- Melalui demam kelembaban disirnakan, sumbatan-sumbatan dibuka, racun dibuang, darah dan daging dibersihkan, pori kulit terbuka dibuang racun melalui keringatnya, tubuh menjadi lebih ringan setelahnya untuk ringan beramal dan ibadah serta dosa digugurkan.
- Dengan syarat dia sabar, tidak mencela penyakitnya dan tidak taqdir-Nya.
Penulis Guru Besar UIN IB Padang/Ketua Dewan Pertimbangan MUI Sumbar/Anggota Wantim MUI Pusat/Penasehat ICMI Sumbar/A’wan PB NU