Minggu, November 24, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Politisi Fraksi Partai Gerindra Viman Alfarizi Ramadhan Sosialisasikan Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) Melalui 6 Langkah Cuci Tangan yang Baik

Kota Tasikmalaya, Demokratis

Politisi yang juga anggota DPRD dari Fraksi Partai Gerindra Komisi IV Provinsi Jawa Barat Viman Alfarizi Ramadhan ST MBA mengajak warga untuk melakukan Gerakan Masyarakat Sehat (Germas). Hal itu dilakukannya usai acara reses tahap II masa sidang 2019-2020 di VAR (Viman Alfarizi Center) Jl BKR No 19 Kelurahan Kahuripan, Kecamatan Tawang, Jumat (6/3/2020).

Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) menurut Viman, salah satu contohnya dengan mencuci tangan yang baik dan benar. Langkah tersebut, kata dia, merupakan tindakan preventif untuk mencegah Covid-19 Virus Corona.

“Cuci tangan salah satu program dari Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) sebagai tindakan preventif penyebaran Virus Corona. Di sini kami contohkan 6 langkah cuci tangan yang baik dan benar berkisar 40 sampai 60 detik,” terangnya pada awak media.

Uniknya anggota DPRD Komisi IV ini mensosialisasikan cuci tangan yang baik dan benar dengan menggunakan media sosial yang lagi ngetrend saat ini yakni ‘Tik-Tok’. “Medsos ini lagi ngetrend dan kita manfaatkan untuk hal-hal yang positif,” ungkapnya.

Reses tahap II di Viman Alfarizi Center (VAR) itu dihadiri Ketua DPRD Kota Tasikmalaya, Lurah Kahuripan dan kumpulan emak-emak serta undangan lainnya. (Eddinsyah)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles