Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Proyek Pengaspalan Jalan Jadi Sorotan

Sibolga, Demokratis

Proyek pengaspalan ruas Jalan Suprapto dan Jalan Merpati di Kota Sibolga Provinsi Sumatera Utara (Sumut) yang baru saja selesai dikerjakan pada akhir September 2024 lalu menjadi sorotan masyarakat.

Pengaspalan ruas jalan dimaksud sebanyak dua paket terkesan seperti proyek siluman. Pasalnya, sejak awal pengerjaan sampai pada tahap finishing, warga tak pernah melihat ada pemasangan plang proyek di sekitar pembangunan.

“Dari awal sampai proyek itu selesai dikerjakan, saya tidak ada melihat terpasang plang proyek.  Dalam sehari, saya biasa 5 kali melintasi di dua ruas jalan itu, tapi saya sama sekali tidak ada melihat plang proyek,” ujar Nuruddin Hutapea seorang warga Kota Sibolga kepada Demokratis, Sabtu (19/10/2024).

Secara pribadi, dia mengaku senang jalan yang sudah cukup lama rusak itu diperbaiki. Tapi yang membuatnya kecewa lapisan permukaan aspal sangat tipis dan dia menyakini kualitas proyek itu tidak akan dapat bertahan lama.

Keluhan senada sebelumnya disampaikan Mangudut Hutagalung sebagai Ketua LSM – LIPPAN Sumut kepada Demokratis menyampaikan kekecewaannya atas ketebalan lapisan aspalnya. “Lapisan aspal sangat tipis,” ujarnya dengan nada kecewa.

Kualitas proyek seperti ini, Mangudut yakin proyek pengaspalan jalan ini tidak dapat bertahan lama untuk kepentingan jangka panjang. “Jangan-jangan proyek ini dikerjakan asal jadi,” lanjutnya.

Pantauan Demokratis di lapangan, kondisi lapisan aspal baik ruas jalan yang berada Jalan Suprapto maupun Jalan Merpati diduga tampak tipis.

Bahkan jalan pembangunan dimaksud terkesan asal jadi seperti yang terjadi di kawasan Jalan Suprapto kondisi aspalnya sudah terkelupas akibat sering dilintasi kenderaan roda empat maupun truk. Sementara permukaan Jalan Merpati yang baru saja selesai dikerjakan, tampak dalam gambar nyaris tidak ada perbedaan dengan lapisan aspal yang lama. (Tim)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles