Mandailing Natal, Demokratis
Gempa bumi yang mengguncang wilayah Tabagsel pada Senin malam sekitar pukul 21.59 WIB dengan kekuatan 6,4 magnitudo kedalaman 71 km Barat Laut Mandailing Natal – Sumut, setelah gempa bumi tersebut, puluhan warga terpaksa mengungsi dan menginap di rumah keluarga Kepala Desa Tabuyung, Senin (3/4/2023).
Kepala Desa Tabuyung Zia Ulhaq mengatakan, pasca kejadian gempa bumi, warga Desa Tabuyung masih merasa trauma atas peristiwa yang pernah menimpa wilayah itu. Apalagi setelah gempa bumi tadi, listrik tiba-tiba padam sehingga para warga banyak yang panik.
“Memang sejak kejadian gempa tadi, lampu tiba-tiba padam dan warga juga sempat panik karena masih ada rasa trauma atas kejadian dahulu,” paparnya kepada wartawan.
Saat ini, kata Zia, puluhan warga menginap dikediaman keluarganya karena khawatir akan adanya gempa bumi susulan. Hingga kini, tidak ada kerusakan dan korban jiwa di wilayah itu. (UNH)