Jakarta, Demokratis
Ravindra Airlangga resmi dilantik menjadi anggota MPR/DPR RI dari Daerah Pemilihan Jabar V meliputi Kabupaten Bogor. Pelantikan dilakukan oleh Ketua MPR RI Bambang Soesatyo di Gedung MPR RI Jakarta, Kamis (30/6/2022).
Ravindra mengenakan jas hitam dan dasi kuning lengkap dengan peci disaksikan oleh neneknya yang juga ibu Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto.
Ravindra tercatat sebagai anggota DPR RI dan MPR RI dari Dapil Bogor menggantikan almarhum Ichsan Firdaus dari Fraksi Partai Golkar.
Ravindra adalah anak dari Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto yang kini masuk bursa Calon Presiden terkuat.
Sebelumnya Airlangga tiga kali terpilih sebagai anggota DPR/MPR dari Dapil Kabupaten Bogor, berturut-turut sejak 2004.
Di dalam sambutannya Ketua MPR Bambang Soesatyo mengatakan Pancasila ide Bung Karno yang disampaikan pada tanggal 1 Juni 1945 tetap relevan, cuma implementasinya masih perlu diperkuat agar hidup di tengah masyarakat.
“Dalam masyarakat tidak boleh ada suara warga yang tidak terwakili di MPR RI. Usulan dihidupkannya kembali utusan golongan akan dikaji kembali,” kata Bamsoet terpisah di Nasdem Tower. (Erwin Kurai Bogori)