Kabupaten Tangerang, Demokratis
Sebagai wujud sinergisitas antara Polri dan TNI, dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-74, Kapolsek Balaraja, Alumni AKABRI tahun 1989 dan Koramil 05 Balaraja memberikan bantuan sosial (Bansos) kepada tiga warga lanjut usia di Desa Talagasari, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang.
Pembagian Bansos tersebut dilaksanakan di Kampung Talaga Desa Talagasari, Jumat (19/6/2020) pagi, berjalan penuh kekeluargaan serta turut dihadiri oleh Kapolsek Balaraja AKP Teguh Kuslantoro SH, tim perwakilan dari alumni AKABRI tahun 1989, perwakilan Koramil 05 Balaraja Serka Juni, Kepala Desa Talagasari dan tokoh masyarakat.
Di sela-sela acara, AKP Teguh Kuslantoro SH Kapolsek Balaraja kepada wartawan mengatakan, kegiatan pembagian Bansos ini sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-74.
“Bansos sebagai bentuk sinergisitas antara Polri, TNI dan Alumni AKABRI tahun 1989 dengan masyarakat dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-74,” katanya.
Bantuan sosial (Bansos) tersebut diberikan langsung oleh Kapolsek Balaraja sebagai perwakilan dari Alumni AKABRI dan Serka Juni perwakilan dari Koramil 05 Balaraja kepada tiga warga Desa Talagasari penyandang disabilitas yakni, Hj Usmi, Supendi dan Herman.
Teguh berharap Bansos dari alumni AKABRI yang diterima oleh ketiga warga tersebut dapat meringankan kehidupan keseharian mereka.
“Di tengah pandemi Covid-19 ini, ketiga warga penerima Bansos bisa memanfaatkan bantuan ini dengan sebaik-baiknya,” harap Teguh.
Di tempat yang sama, Hj Usmi salah seorang penerima Bansos mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu mereka serta berharap di hari jadi Bhayangkara ke-74, Polri bisa semakin jaya.
“Saya ucapkan beribu-ribu terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kami. Saya berharap dihari jadi Bhayangkara ke-74 ini, semoga Kepolisian Republik Indonesia semakin Jaya,” harap Hj Usmi. (Tuti)