Kamis, November 21, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Sejarah Hari Dharma Wanita Nasional

Hari Dharma Wanita Nasional atau Dharma Wanita Persatuan diperingati pada tanggal 5 Agustus setiap tahunnya.

Untuk tahun ini, peringatan Hari Dharma Wanita Nasional bertepatan pada Jumat, 5 Agustus 2022.

Hari Dharma Wanita Nasional pertama kali ditetapkan pada 7 Desember 1999 pada suatu rapat resmi yang bertujuan meningkatkan kualitas sumber daya anggota keluarga PNS untuk mencapai kesejahteraan nasional.

Sejarah Dharma Wanita Nasional berawal dari terbentuknya suatu organisasi para isteri Pegawai Republik Indonesia pada masa Pemerintahan Orde Baru.

Organisasi ini terbentu pada 5 Agustus 1974 dengan nama “Dharma Wanita”.

Organisasi Dharma Wanita didirikan oleh Ketua Dewan Pembina KORPRI, Amir Machmud.

Amir Machmud mengambil tindakan ini atas usulan dari Ibu Tien Soeharto sebagai Ibu negara Indonesia pada saat itu.

Hingga pada era Reformasi ahun 1998, organisasi “Dharma Wanita” menjadi oragnisasi sosial kemasyarakatan tanpa ada unsur politik di dalamnya.

“Dharma Wanita” sangat menjunjung tinggi nilai sosial yang bermasayarakat, netral, independen, dan demokrasi.

Nama Dharma Wanita kemudian berubah menjadi Dharma Wanita Persatuan, yang disesuaikan dengan nama Kabinet Persatuan Nasional di bawah kepemimpinan Presiden Abdurrahman Wahid pada saat itu.

Adapun Dharma Wanita Nasional diselaraskan dengan Undang-Undang Nomor 5 Thun 2022 tentang aparatur sipil negara.

Dengan begitu, pemerintah membuat Rancangan Teknokratis Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) yang dilengkapi dengan kebijakan program presiden terpilih.

Sehingga, Dharma Wanita Persatuan akan sejalan dengan arahan dan agenda RPJMN yang ditetapkan oleh pemerintah.

Pada tanggal 12-13 Desember 2019 diadakan Musyawarah Nasional yang menghasilkan beberapa keputusan, termasuk mengenai Perubahan Anggaran Dasar Dharma Wanita dan Rencana Strategis Dharma Wanita Persatuan untuk periode tahun 2020-2024.

Demikian sejarah dan ulasan singkat untuk mengenal Hari Dharma Wanita Nasioanal atau Dharma Wanita Persatuan. ***

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles