Selasa, November 5, 2024

Seleksi Kompetensi Bidang Pengadaan Pegawai ASN di Lingkungan Pemkot Tasikmalaya Dipantau Langsung Sekda Ivan Dicksan

Kota Tasikmalaya, Demokratis

Untuk formasi CPNS Kota Tasikmalaya sudah dilaksanakan seleksi Uji Kompetensi Bidang. Pesertanyapun sudah berkurang dibandingkan seleksi dahulu dan yang mengikuti tahap berikutnya sudah memenuhi passing grade untuk SKB. Saat ini ada dua sesi untuk Kota Tasikmalaya, seksi pertama sebanyak 219 peserta dan kedua 219 peserta.

Hal tersebut dikatakan Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya Drs. H. Ivan Dicksan usai memantau langsung Seleksi Kompetensi Bidang Pengadaan Pegawai ASN di Kampus STMIK Jln. RE. Martadinata Kota Tasikmalaya, Sabtu (27/11/2021).

Dalam keterangannya Ivan menuturkan, di Kota Tasikmalaya yang mengikuti seleksi ada 438 peserta yang dibagi dua sesi dan akan selesai dikarenakan Kota Tasikmalaya sebagai tuan rumah se-Priangan Timur. Dan besok akan dilaksanakan di Kabupaten Pangandaran selama dua hari dan Kota/Kab. lainnya hingga 3 Desember 2021 mendatang.

“Ada juga peserta yang melamar ke Kota Tasikmalaya mengikuti SKB dari daerahnya masing-masing, agar peserta bisa memilih dari rumah terdekatnya untuk mengikuti seleksi ini,” sebutnya.

Lanjut dia, dari 438 peserta yang mengikuti seleksi ini nantinya akan ditempatkan di bidang Kesehatan, Pendidikan, Teknis, Dinas PU, Inspektorat, Kominfo dan dinas lainnya.

“Seleksi ini betul-betul dilaksanakan secara yang terbaik dan bagaimana nantinya juga mendapatkan tenaga CPNS baru yang terbaik dan berkualitas serta memiliki dedikasi tinggi sebagai abdi negara dan abdi masyarakat,” paparnya.

Di tempat yang sama, H. Restu Adiwiyono owner STMIK menjelaskan, dirinya merasa senang karena peserta seleksi bisa mengikuti SKB di kampus ini dan tidak perlu jauh-jauh.

“Anggap seperti rumah sendiri ketika sedang mengikuti SKB agar tidak menjadikan beban secara psikologis baik akomodasi maupun ketenangan dalam mengerjakan soal-soal,” terangnya.

Pihaknya berharap agar penyelenggaraan seleksi ini bisa berjalan lancar dan tidak ada permasalahan seperti daerah lain melalui pemantauan yang preventif dan dukungan infrastruktur yang ada.

“Dengan bantuan aplikasi yang ada diharapkan juga SKB CPNS tahun ini berjalan lancar,” imbuhnya. (Eddinsyah)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles