Setelah sebelumnya menyatakan akan meluncurkan versi SUV yang lebih murah dari crossover ID.4, akhirnya Volkswagen mengonfirmasi untuk mobil listrik tersebut.
Perusahaan mengatakan bahwa SUV listrik yang akan diproduksi pada tahun 2023 di AS ini akan menjadi EV dengan kapasitas baterai yang lebih kecil dan juga harga yang lebih murah.
Volkswagen mengungkapkan bahwa harga EV itu akan mulai dari 38.790 dolar AS (Rp557 juta) untuk Standar ID.4. Untuk itu, ID.4 akan menjadi EV dengan harga lebih rendah dibandingkan dengan pendahulunya ID.4 Pro 2022 dengan harga 41.955 dolar AS (Rp625 juta).
ID.4 baru ini akan ditenagai oleh baterai 62 kWh gross dan 58 kWh ketika digunakan.
Jumlah di atas tentunya menurun jika dibandingkan dengan ID.4 Pro 2022 dengan 82 kWh dan 77 kWh ketika digunakan untuk kisaran jangkauan EPA 275 mil.
Mengutip Green Car Reports, VW menambahkan lebih banyak teknologi standar ke dalam ID.4 barunya, termasuk VW Intelligent Park Assist, port pengisian daya USB-C 45 watt (baik untuk laptop dan tablet), dan layar infotainment 12 inci yang lebih besar.
Tidak hanya itu, serangkaian fitur keselamatan aktif juga telah diperluas dengan deteksi pejalan kaki dan pengendara sepeda ditambahkan ke pengereman darurat otomatis.
ID.4 akan dirakit di pabrik VW di Chattanooga, Tennessee, ini aman mendapatkan warna dan trim baru, dan tambahan velg baru di semua versi. (Rio)