Jeneponto, Demokratis
Menjelang pemilihan calon legislatif (caleg) anggota DPRD Kabupaten Jeneponto periode 2024-2029 Partai Hanura Dapil 2 Tamalatea-Bontoramba mengincar satu kursi menuju parlemen.
Dari hasil pantauan tim media di lapangan nampak terlihat partai Hanura berpeluang besar meraih satu kursi menjadi anggota DPRD Kabupaten Jeneponto periode 2024-2029 pada Dapil 2 Tamalatea-Bontoramba nanti.
Riswandi adalah salah satu calon terkuat di Fraksi Hanura Dapil 2 Tamalatea-Bontoramba ketika ditemui rekan media di rumahnya pada Senin (4/12/2023) optimis dirinya akan meraih suara terbanyak.
“Insha Allah berkat dorongan dan dukungan dari keluarga besar dan juga masyarakat Desa Bontosunggu sehingga kami yakin akan meraih suara terbanyak di partai kami,” katanya.
Riswadi adalah kelahiran 24 April 1999 di Dusun Kampung Beru Desa Bontosunggu Kecamatan Tamalatea Kabupaten Jeneponto Sulsel akan mengukir sejarah baru di desanya ketika warga Desa Bontosunggu dan sekitarnya bersatu mencoblosnya serta mendoakan.
“Ketika saya terpilih nanti, saya akan memotivasi ingin merubah pandangan masyarakat luar terhadap masyarakat Desa Bontosunggu dalam bidan politik bahwasanya anak muda Desa Bontosunggu bisa tonji,” lanjutnya.
“Saya minta janganki lupa ke TPS tanggal 14 Februari 2024 coblos nomor urut 1 Partai Hanura calon legislatif Kabupaten Jeneponto nanti, tanpa kita semua saya tidak bisa berbuat apa-apa,” harapnya. (Syarifuddin Awing)