Banjar, Demokratis
Wakil Kepala Kepolisian Resor Banjar (Wakapolres Banjar) Kompol Lalu Wira Sutriana K Amd melaksanakan Sholat Jumat bersama jemaah di Masjid Jami Al-Muamalah Dusun Randegan 1 RT 009/005 Desa Raharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jumat (22/1/2021).
Hal tersebut merupakan perintah langsung dari Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny SIK MH agar para pejabat utama dan Kapolsek jajaran untuk melaksanakan sholat Jumat di masjid-masjid di wilayah serta sampaikan edukasi dan sosialisasi terkait protokol kesehatan serta Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Di hadapan para jemaah Sholat Jumat Masjid Al-Muamalah tersebut Wakapolres Banjar menyampaikan bahwa Kota Banjar sedang menerapkan PPKM kepada warga masyarakat untuk selalu mematuhinya demi memutus penyebaran Covid-19.
“Dalam kebiasaan normal baru selalu ingat 5M, yaitu, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan membatasi kegiatan dan mobilitas, serta kami apresiasi terhadap DKM dan jemaah masjid Al-Muamalah sudah mematuhi protokol kesehatan pada pelaksanaan Sholat Jumat ini, yakni semua jemaah sudah memakai masker dan memberi jarak antara Jemaah,” ucap Wakapolres Banjar.
Terpisah, Kapolres Banjar mengatakan bahwa pihaknya secara masif terus menyampaikan edukasi, imbauan, bahkan tindakan, dalam menegakan protokol kesehatan terlebih dalam masa PPKM.
“Kami perintahkan kepada para pejabat utama Polres Banjar serta para Kapolsek jajaran untuk melaksanakan Sholat Jumat di masjid-masjid wilayahnya masing-masing untuk menyampaikan edukasi dan imbauan terkait protokol kesehatan dan PPKM ini,” ucap Kapolres Banjar. (Deni)