Pandan, Demokratis
Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani diwakili Wakil Bupati Tapanuli Tengah Darwin Sitompul hadiri Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-74 Tahun 2020 secara virtual bertempat di Ruangan Vidcon Polres Tapanuli Tengah, Rabu (01/07/2020).
HUT Bayangkara ke-74 mengusung tema “Kamtibnas Kondusif, Masyarakat Semakin Produktif”.
Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo, Wakil Presiden RI KH. Ma’ruf Amin, Kepala Kepolisian Republik Indononesia Jendral Polisi Drs. Idham Aziz, M.Si dan jajaran, Kepala Lembaga, Menteri, Panglima TNI dan jajaran, tokoh agama, dan tokoh masyarakat hadiri Upacara HUT ke-74 Tahun 2020 di Istana Negara Republik Indonesia.
Upacara secara virtual ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, mengheningkan cipta dipimpin oleh Presiden RI, Pengucapan TRI BRATA, Penyematan Tanda Jasa dan Penganugerahan Bintang Nararia bagi anggota Polri, dilanjutkan dengan amanat Presiden RI.
Presiden RI Joko Widodo dalam amanatnya menyampaikan atas nama rakyat, bangsa, dan negara, Selamat Hari Bhayangkara ke-74 kepada Keluarga Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia dimanapun saudara-saudara bertugas. Terima kasih penghargaan yang setinggi-tingginya atas pengabdian, pengorbanan, dan sumbangsih saudara-saudara sekalian dalam rangka menjaga keamanan, menjaga kepentingan dalam menegakkan hukum serta telah memberikan pengayoman dan pelayanan pada masyarakat.
“Sekali lagi saya doakan untuk prajurit yang gugur dalam tugas diberikan ke tempat mulia di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan pada personil Polri dan keluarganya senantiasa diberikan kesehatan,” tutur Presiden RI Joko Widodo.
Presiden RI Joko Widodo juga berpesan bahwa sebagai bangsa pejuang, kita tidak boleh cepat menyerah pada Covid-19 yang melanda dunia termasuk Indonesia, merupakan cobaan yang berat. Kita harus terus berikhtiar dan bekerja keras untuk mengatasi permasalahan kesehatan maupun permasalahan ekonomi.
Dalam situasi yang sulit saat ini, kehadiran dan ketelibatan seluruh TNI/POLRI sangat dibutuhkan dari jajaran Mabes Polri, Polda, Polres, dan Polsek, Babinkamtibmas di desa-desa harus ikut aktif terlibat mengajak masyarakat untuk disiplin menjalankan protokol kesehatan, aktif melakukan pengawasan penyaluran bantuan sosial, dan tentu saja menjaga keamanan dan ketertiban agar situasi tetap kondusif, tetap aman, dan damai.
“Perlu saya tegaskan bahwa keselamatan rakyat adalah yang paling utama, lakukan tugas secara persuasif dan humanis namun harus tetap waspada dan tegas dalam menangani setiap pelanggaran hukum dan menjaga profesionalitas dan kepercayaaan rakyat. Polri juga harus memperkuat sinergi, memperkuat kerjasama,” papar Presiden RI Joko Widodo.
“TNI/POLRI fokus dalam membantu mengendalikan pandemi Covid-19.
Jajaran Polri harus terus mereformasi diri selalu profesional dan modern,” kata Presiden RI Joko Widodo.
Selanjutnya, Presiden RI bersama Kapolri menyapa 6 Polres, yaitu
- Presiden RI menyapa Polres sabang dan mempertanyakan Karhutla.
- Presiden RI menyapa Polres Pulang Pisau, agar memastikan tidak ada Karhutla.
- Presiden RI menyapa Polres Kepulauan Talaud terkait adanya kasus konvensionl.
- Presiden RI menyapa Polres Rote Ndao memastikan tidak ada Karhutla.
- Presiden RI menyapa Polres Gunung Kidul, mempertanyakan penanganan Covid -19.
- Presiden RI menyapa Polres Merauke, 16 Positif Covid-19 dimana semuanya sembuh.
Hadir pada upacara secara virtual ini, Kapolres Tapanuli Tengah AKBP Nicolas Dedy Arifianto, S.H., S.I.K., M.H, Dandim 0211/TT Letkol Inf Dadang Alex, S.Sos, Dan Satrad 234 Sibolga Letkol lek Damardita Hiranda, mewakili Kajari Sibolga, mewakili Ketua Pengadilan Negeri Sibolga, Wakapolres Tapanuli Tengah Kompol Rokhmat, S.H., M.H dan jajaran. (MH)