Sabtu, November 2, 2024

Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat H. Oleh Soleh Adakan Sosialisasi Perda, Inginkan Sosialisasi Perda Berkelanjutan

Kota Tasikmalaya, Demokratis

Dihadiri oleh para peserta penggerak sosial kemasyarakatan yang ada di Kota Tasikmalaya, Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) H. Oleh Soleh, SH, mengadakan Sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) di RM. Sambel Hejo Jln. Letjen. H. Mashudi Kecamatan Tamansari-Kota Tasikmalaya, Kamis (21/12/2023).

Pada prinsipnya menurut H. Oleh Soleh, para peserta yang hadir bersemangat dan mengapresiasi atas adanya program ini. Mereka para peserta menginginkan sosialisasi Perda ini terus berkelanjutan serta mereka butuh ruang curhat sambungan komunikasi atas aspirasi terhadap persoalan kemasyarakatan, baik itu pendidikan, kesehatan maupun urusan keagamaan.

“Ada banyak penggerak kemasyarakatan yang mempunyai masalah yakni bagaimana persyaratan mendapati kartu BPJS Kesehatan belum memadai. Masih banyak kendala ketika masuk Rumah Sakit kartu BPJS tidak diterima secara maksimal. Untuk itu, perbaikan ini harus segera dilakukan,” ucapnya kepada wartawan usai acara.

Diakuinya juga, data penerima BLT ini menjadi sebuah kejadian yang tanda petik seperti dipelihara, kenapa data ini tidak diperbaiki dengan baik dan jangan sampai ada orang kaya mendapatkan bantuan, sementara yang berhak malah tidak mendapatkan. Maka itu harus ada perbaikan secara total, baik secara administratif maupun sisi pelayanan. Pihaknya meminta kepada Gubernur dan jajarannya dan ke Presiden melalui Menteri Sosial serta Kementerian Kependudukan harus segera melakukan pendataan ulang.

“Ini dimaksudkan nantinya penerima manfaat dari segi pendidikan, kesehatan dan BLT betul-betul bisa tepat sasaran,” sebut H. Oleh Soleh ini. (Eddinsyah)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles