Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Wisuda dan Pelepasan Siswa-siswi Kelas IX SMPN 1 Ciparay Berlangsung Meriah

Bandung, Demokratis

SMPN 1 Ciparay Kabupaten Bandung menggelar acara wisuda dan pelepasan siswa-siswi kelas IX dengan dimeriahkan kreasi seni guru-guru dan siswa-siswi di Gedung Wirakarya Jalan Laswi Desa Manggungharja, Kecamatan Ciparay, Kamis (6/6/2024).

Acara tersebut dihadiri oleh Forkopimcam (camat, kepolisian dan TNI), jajaran Pemerintahan Desa Manggungharja, komite sekolah, tokoh masyarakat, wali murid kelas IX, guru-guru dan staf TU SMPN 1 Ciparay serta tamu undangan lainnya.

Kepala Sekolah SMPN 1 Ciparay Nurdiana, M.Pd dalam sambutannya mengatakan acara ini merupakan agenda tahunan untuk mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT sebagai acara tasyakuran binikmah siswa-siswi kelas IX karena sudah dinyatakan lulus selama masa pembelajaran tahun pelajaran 2023-2024.

“Sekolah kami telah meluluskan sebanyak 418 siswa-siswi angkatan ke-63. Adapun siswa yang berprestasi dan yang terbaik diberikan cinderamata serta piagam penghargaan dan pengalungan medali,” katanya.

Kepala Sekolah SMPN 1 Ciparay juga berharap agar siswa-siswi yang lulus dapat melanjutkan sekolah mereka dan selalu menorehkan prestasi serta menjaga nama baik sekolah mereka.

“Harapan kami siswa-siswi lulusan SMPN 1 Ciparay dapat meneruskan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, berprestasi dan menjaga nama baik sekolah maupun keluarga serta berakhlak mulia,” tegasnya.

Selain itu, Nurdiana, M.Pd juga mengucapkan terima kasih kepada orang tua siswa yang telah memberikan semangat dukungan dan kerja samanya sehingga acara ini dapat terwujud dengan baik dan meriah.

Di sela-sela acara tersebut turut hadir tokoh dunia pendidikan Kabupaten Bandung H. Asep Ikhsan, SE, S.Pd, MM, yang berharap kepada seluruh lulusan SMPN 1 Ciparay dapat melanjutkan sekolah ke jenjang berikutnya dan menjadikan bekal dasar mereka ke depannya harus bisa menentukan mau jadi apa 10 tahun ke depannya dan harus betul-betul untuk menyiapkan dirinya bersaing bebas di era globalisasi ini.

“Insya Allah harapan kita bersama menjadi suatu kenyataan yang bisa dinikmati oleh seluruh rakyat dan bangsa Indonesia. Mudah-mudahan cita-cita maupun harapan kita semua dengan segala upaya dan usaha yang kita lakukan senantiasa selalu membawa perubahan yang lebih baik,” pungkasnya. (Rsn)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles