Bekasi, Demokratis
Yayasan Al Baqiatusshalihat (YASPIA) yang beralamat Cibogo Desa Sindang Mulya, Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi, merayakan milad yang ke-40 diisi dengan kegiatan olahraga atau disebut “Yaspia Cup” 2020 tingkat SD/MI dan SMP yang diikuti oleh 28 sekolah lanjutan tingkat pertama atau SMP dan 14 SD itu mencakup untuk dua kabupaten yakni Bekasi dan Bogor. Untuk daerah Bekasi, Kecamatan Cibarusah, sedangkan Bogor, Kecamatan Jonggol dan Cariu.
Yayasan H Ahmad Soleh saat dikonfirmasi mengatakan, untuk milad ke-40 ini pihaknya mengisi dengan berbagai kegiatan olahraga seperti futsal competition tingkat SD/MI yang bertempat di GOR Cibarusah, sedangkan tingkat SMP dilakukan di lapangan futsal Yaspia.
“Dalam acara ini kami juga mengajak kepada orangtua wali murid dan warga sekitarnya untuk menyaksikan berbagai kegiatan,” katanya.
Menurutnya, acara yang digelar secara rutin setiap tahun sehingga berkesempatan merayakan milad itu dengan berbagai program kepedulian dan tanggung jawab sosial, mengadakan berbagai lomba sesuai kategori.
“Didirikannya yayasan bertujuan untuk lebih memaksimalkan peranan sosial anak di berbagai aspek kehidupan sosial baik dalam bidang meningkatkan pendidikan dan keagamaan, meliputi upaya mencerdaskan bangsa, pemberdayaan masyarakat, peningkatan kemampuan sumber daya manusia, dalam upaya menumbuh kembangkan dan memperkuat nilai-nilai kemanusiaan, serta tata pembangunan moral, etika, dan budaya masyarakat,” pungkas Ketua Yayasan. (Sutisna/Adli)