Kota Tasikmalaya, Demokratis
Nonton Bareng (Nobar) bersama Calon Wali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi Ramadhan antara Tim Nasional (Timnas) versus Jepang dilayar lebar dipenuhi oleh sejumlah penonton dari kalangan milenial yang antusias mengikuti diawal pertandingan Babak Kualifikasi menuju Piala Dunia hingga akhir pertandingan di Ruang Ide Jln. HZ. Mustofa Kota Tasikmalaya, Jumat malam (15/11/2024).
Dari pantauan, para penonton yang ikut menyaksikan pertandingan tersebut bukan dari kaum pria saja, melainkan banyak juga yang hadir dari kalangan kaum muda perempuan. Mereka ikut larut dalam mendukung Timnas versus Jepang tersebut.
“Sayangnya malam ini Timnas kalah 0-4 melawan tim kuat Jepang. Namun hingga akhir pertandingan, para penonton tetap support pemain Indonesia. Mereka menghargai perjuangan pemain yang sudah berjibaku,” ucap Viman, Calon Wali Kota Tasikmalaya kepada wartawan usai pertandingan berakhir.
Menurutnya, kegiatan Nobar ini merupakan salah satu bentuk hiburan kepada sejumlah warga pecinta sepak bola. Nobar sepak bola ini sudah beberapa kali dilaksanakan, bahkan respons dan animo warga sangat antusias di acara Nobar ini.
“Di sela-sela istirahat pertandingan tadi, kami mengadakan challenge kepada penonton. Beberapa orang penonton yang bisa menebak pertanyaan akan diberikan Jersey Persikotas FC,” sebutnya.
Kegiatan Nobar ini, lanjut dia, akan terus berlanjut, bahkan Nobar ke depan akan mengundang salah satu pemain Persikotas FC, agar bisa berbaur dengan masyarakat. Karena saat ini klub sepak bola kebanggaan Kota Tasikmalaya itu berada di Liga 2 Seri III Jawa Barat 2024.
“Viman-Diky sangat support dengan kehadiran Persikotas FC, bahkan PO. Primajasa itu sebagai salah satu sponsornya. Melalui sepak bola, kita ingin bisa membawa Kota Tasikmalaya dikenal ke luar,” harap Viman. (Eddinsyah)