Sabtu, Maret 22, 2025

BCA Luncurkan Sejumlah Pembaruan Fitur di Aplikasi haloBCA

PT Bank Central Asia Tbk (BCA) meluncurkan beberapa pembaruan fitur di aplikasi haloBCA, mulai dari track status laporan (status laporan), pengkinian data rekening dan data kartu kredit, serta pengembangan layanan Halo BCA Chat.

Fitur status laporan memudahkan nasabah untuk memantau perkembangan laporan yang telah mereka ajukan melalui Halo BCA atau kantor cabang secara rinci setiap prosesnya. Melalui update aplikasi haloBCA versi 2.4.1, aplikasi haloBCA kini akan menampilkan riwayat 30 laporan terakhir.

Kemudian, jika sebelumnya fitur Halo BCA Chat hanya bisa untuk menyampaikan pertanyaan terkait informasi produk dan layanan, dengan pembaruan, kini nasabah untuk dapat melakukan permintaan (request) dan pengaduan atas kendala yang dialami.

Keluhan yang disampaikan nasabah di Halo BCA Chat pun akan otomatis tercatat di “status laporan”, sehingga memudahkan mereka memantau proses penanganan kendala  dengan efisien.

Selain fitur-fitur tersebut, aplikasi haloBCA versi 2.4.1 juga dilengkapi dengan fitur perubahan data rekening dan kartu kredit. Nasabah dapat memperbarui data mereka dengan langkah-langkah berikut:

Klik menu “akun saya” pada aplikasi haloBCA

Pilih menu “informasi pribadi”

Pilih data yang ingin diubah sesuai dengan opsi yang tersedia

Khusus untuk perubahan alamat pengiriman kartu kredit, nasabah perlu menghubungkan customer number kartu kredit pada menu personalisasi BCA ID terlebih dahulu.

“Kami terus berinovasi dengan menyempurnakan aplikasi haloBCA, sehingga memudahkan nasabah untuk melakukan update data secara self-service, mengajukan permintaan, melaporkan kendala yang dialami, serta memantau proses penyelesaiannya,” kata EVP Contact Center & Digital Services BCA Adrianus Wagimin  dalam pengumuman resminya.

Melalui pembaruan BCA berharap fitur-fitur ini dapat memenuhi kebutuhan perbankan nasabah dalam melaporkan dan memantau kendala secara real-time, serta meningkatkan kepuasan nasabah dalam mengakses layanan perbankan.

“Kami juga berupaya penuh memastikan pengalaman yang lebih nyaman, aman dan transparan bagi nasabah tercinta,” tutup Adrianus. (Aria)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles