Jakarta, Demokratis
Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali membuat heboh masyarakat. Hal itu lantaran menyarankan masyarakat dalam merayakan Idulfitri 2021 bisa memesan makanan lewat online salah satunya adalah babi panggang (Bipang).
Anggota Komisi VIII DPR Maman Imanulhaq mengaku menyayangkan pernyataan dari Presiden Jokowi tersebut. Sebab umat muslim dilarang untuk mengkonsumsi babi karena haram.
“Fitri itu kembali suci. Bipang itu babi. Masa Idulfitri pesan online goreng babi. Saya sangat menyayangkan statemen Jokowi yang menyebut Bipang Ambawang sebagai salah satu kuliner yang perlu dipesan lewat online saat Lebaran yang saat ini tidak boleh mudik,” ujar Maman kepada wartawan, Sabtu (8/5/2021).
Legislator Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini mengaku terkejut bagaimana mungkin di satu sisi masyarakat dilarang mudik. Namun di sisi lain malah Presiden Jokowi mengajak masyarakat mengkonsumsi makanan haram bagi umat muslim.