Bogor, Demokratis
Pemerintah Desa Cariu, Kecamatan Cariu, Kabupaten Bogor, melaksanakan acara serah terima jabatan (Sertijab) Kepala Desa dari Pejabat Desa Sementara (Pjs) Doni Junia Darmasaki kepada Ahmad Suryadi selaku Kades terpilih Desa Cariu.
Kegiatan Sertijab yang digelar di Aula Desa Cariu, Jumat (5/2/2021) sekitar pukul 14.00 Wib, dihadiri oleh BPD, Babinsa, Babimkamtibmas, Ketua RT/RW, Kadus, perangkat desa dan perwakilan dari tokoh masyarakat.
Kendati diwarnai oleh hujan gerimis sejak menjelang acara dilaksanakan, namun peserta tetap tampak antuasias mengikuti rangkaian acara yang dikemas dengan sederhana ini.
Acara inti yakni berupa seremonial penandatangan berita acara serah terima dan serah terima memori jabatan.
Dalam sambutannya, Kades terpilih mengucapkan terima kasih atas kehadiran para tamu undangan serta pihak terkait. Tak lupa ia juga memanjatkan puji syukur karena seluruh rangkaian pemilihan kepala desa berjalan lancar berkat kerja keras semua pihak, termasuk panitia.
Kades terpilih pun berpesan kepada perangkat desa agar kedepannya dapat bekerja lebih maksimal lagi untuk Desa Cariu yang lebih baik di masa mendatang.
“Mohon doa dan restu kepada semua elemen agar mendapatkan berkah membawa Desa Cariu menjadi sejahtera. Saya juga siap menjalankan amanah dengan menjunjung tinggi prinsip keterbukaan,” tutup Kepala Desa Cariu. (Ade S)