Minggu, September 8, 2024

Ketua Ormas Rajawali Sakti Hadiri Rapat Dengar Pendapat Komisi III DPRD Tanjab Barat

Tanjab Barat, Demokratis

Ketua Ormas Rajawali Sakti Sudirman menghadiri undangan Komisi III DPRD Tanjab Barat dalam rangka dengar pendapat dengan PT PLN Persero terkait permasalahan listrik di Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Senin (14/19/2021).

Rapat dengar pendapat tersebut dibuka secara langsung oleh Ketua Komisi III DPRD Tanjab Barat Hamdani SH di Ruang Rapat Fraksi DPRD Tanjung Jabung Barat.

Dalam catatan yang disampaikan bahwasanya Komisi III DPRD dan Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat dan Ketua Ormas Rajawali Sakti merekomendasikan ke PLN untuk segera melakukan percepatan pembangunan gardu induk Parit 4 Sungai Saren dan Pelabuhan Dagang guna memenuhi kebutuhan listrik di wilayah Kabupaten Tanjung Jabung Barat, mengingat gardu induk Muara Sabak sudah tidak efektif lagi dalam mensuplai listrik ke Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Di samping itu, Komisi III DPRD Tanjung Jabung Barat juga merekomendasikan ke PLN agar segera melakukan komunikasi yang intensif kepada Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Timur dan PLN Tanjab Timur dalam pemeliharaan jaringan listrik dari gardu induk Muara Sabak ke wilayah Kabupaten Tanjung Jabung Barat mengingat salah satu sumber penyebab matinya listrik di Tanjab Barat adalah gangguan area (pohon tumbang dll).

Adapun untuk mengantisipasi persoalan sementara ataupun jangka panjang selain persiapan gardu induk maka disarankan juga kepada pihak PLN agar dapat mengontrol secara langsung jaringan listrik yang ada sehingga tidak ada gangguan dari luar seperti tanam tumbuh yang berpotensi mengganggu jaringan listrik.

Di sisi lain PT PLN Persero mengharapkan adanya dukungan dari pemerintah daerah dan pihak-pihak lainnya terhadap permasalahan pemeliharaan jaringan listrik di wilayah Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Sementara itu Ketua Ormas Rajawsli Sakti Sudirman dalam arahannya memberikan saran dan pendapat kepada jajaran PLN Rayon Kuala Tungkal yakni dalam pembebasan lahan dan dalam rangka pembangunan jaringan listrik gardu induk maka pihak PLN agar berkoordinasi dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan agar tidak terjadi permasalahan yang baru yang dapat menghambat pembangunan jaringan listrik gardu induk Parit 4 Sungai Saren dan gardu induk Pelabuhan Dagang.

Hadir dalam rapat dengar pendapat tersebut H Assek, Dedi Hadi SH, Muhammad Zaki ST, Arpin Siregar, Rayun, Hasmely Hasan, H Abdurrahman SH sebagai perwakilan Komisi III. Turut hadir juga tamu undangan PT PLN UP3 Jambi, PT PLN UUPJ Jambi, PT PLN ULP Kuala Tungkal serta dihadiri pula Kasubag Persidangan dan Risakah Stepanus Sembiring SH. (Atabek)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles