Indramayu, Demokratis
Dalam rangka pelaksanaan latihan dan Pelaksanaan Major Emergency Drill atau latihan darurat besar PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Unit VI Balongan, Indramayu, Jawa Barat, Komando Distrik Militer (Kodim) 0616 Indramayu menerjunkan ribuan personelnya di PT Pertamina Balongan, Selasa (25/10/2022).
Selain personel dari Kodim 0616, terlihat sejumlah kepolisian dari Polres Indramayu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dalam melakukan jalannya latihan darurat besar yang dilaksanakan dengan mengamankan masyarakat saat berunjuk rasa.
Sebelumnya, PT Pertamina melalui Pjs HSSE RU VI Balongan, Rudi Hermawan Catur Putra juga melakukan latihan gabungan major emergency drill di GOR Komperta Bumi Patra, Desa Pekandangan, Kecamatan Indramayu, dengan ratusan personel gabungan TNI dan Polri.
“Simulasi atau pelatihan ini bagus untuk mengantisipasi kejadian-kejadian yang tidak terduga saat musibah, bencana dan atau ketika masyarakat berunjuk rasa,” kata Dandim melalui keterangannya.
Melalui Surat Edaran dengan Nomor 650 KPI49500/ 2022 – S0, personel dan peralatan dari unsur Kepolisian, Kodim 0616, Dishub dan BPBD Indramayu terlihat mulai berjaga-jaga. (RT)