Rabu, April 30, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Media Online tasikzone.com Rayakan Milad Ke-7 Adakan Bakti Sosial, Lembaga HBI Dukung Jadi Partnership

Kota Tasikmalaya, Demokratis

Tujuh tahun berkiprah dalam memberikan informasi ke publik, media online tasikzone.com rayakan milad dengan mengadakan bakti sosial bagikan beras untuk jompo dan santunan anak yatim dan piatu yang didukung oleh Lembaga Pengumpul Zakat Hidayah Berbagi Indonesia (HBI) selaku partnership. Hal itu disampaikan Founder tasikzone.com Rian Sutisna bertempat di Yayasan Wadhi Barkah Jln. Bantar Kp. Lengo Kelurahan Bantarsari Kecamatan Bungursari-Kota Tasikmalaya, Kamis (13/7/2023).

Jalinan kerjasama dengan HBI ini, menurutnya, sudah berlangsung lama dalam melakukan kegiatan sosial yang kerap diekspose media online tasikzone.com.

Alhamdulillah HBI memberikan kepercayaan kepada kami (tasikzone.com) untuk memberikan beras kepada para lansia,” ucapnya.

Di usia 7 tahun ini, lanjut Rian, dirinya berharap tasikzone.com dengan tagline ‘Kreatifitas Muda Untuk Indonesia’ ini bisa memberikan manfaat buat masyarakat luas.

“Bisa menjadi penyambung lidah antara masyarakat dengan pemerintah serta tentunya memberikan edukasi kepada masyarakat. Dan tidak kalah pentingnya, kehadiran media online ini bisa memberikan manfaat banyak,” terangnya.

Di tempat yang sama, Egi Gunawan selaku Ketua Partnership Hidayah Berbagi Indonesia menuturkan, tasikzone.com merupakan mitra dalam hal publikasi kebaikan HBI. Jadi, ketika ada kegiatan HBI dibantu dipublikasikan oleh tasikzone.com.

“Hari ini kita saling memberikan benefit. Sekarang kita membantu tasikzone.com di acara miladnya,” ujarnya kepada wartawan usai acara.

Egi menegaskan, HBI itu adalah Lembaga Pengumpul Zakat yang bekerjasama dengan Lembaga Amil Zakat Nasional terkait pengumpulan zakat lalu dipublikasikan melalui sosial media.

“Kemudian kita dorong ke donatur terkait mengenalkan lembaga dan apa yang bisa dikumpulkan, baik dari zakat, infak dan sedekah. Di samping itu kita juga menerima zakat dari perusahaan,” jelasnya.

Disebutkannya juga, HBI setiap bulannya menyiapkan ratusan paket beras untuk disebarkan, dan momentum seperti ini kita saling bersinergi.

“Diharapkan dengan seringnya publikasi banyak yang mengetahui lembaga HBI itu sendiri. Mudah-mudahan akan memperluas bagi penerima manfaat,” tandasnya. (Eddinsyah)

Related Articles

Latest Articles