Rabu, Desember 11, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Meriahkan Ramadhan, Polisi Bagi-bagi Takjil dan Sembako

Tapteng, Demokratis

Personil Polres Tapanuli Tengah (Tapteng) melaksanakan giat bagi-bagi takjil dan paket sembako gratis kepada masyarakat kurang mampu dan terdampak Covid-19. Disamping untuk memeriahkan bukan suci Ramadhan, kegiatan juga menjadi ajang silaturrahmi dengan warga masyarakat Tapanuli Tengah.

Pembagian takjil dan paket sembako, Sabtu (2/5), di laksanakan di lima lokasi berbeda, yakni di wilayah hukum Polsek Barus, Polsek Manduamas, Polsek Sorkam, Polsek Pinangsori dan Polsek Kolang.

“Kegiatan ini akan terus kita lakukan selama bulan puasa,” ujar Paur Subbag Humas Polres Tapteng, Ipda J Sinurat, Sabtu (2/5).

Dipaparkannya, bagi-bagi takjil dan sembako merupakan bentuk kepedulian kepada warga juga untuk meringankan beban warga akibat pendemi Covid-19.

“Kita membagikan takjil untuk saudara kita yang melaksanakan ibadah puasa. Semoga hubungan yang harmonis antara Polri dengan masyarakat tetap terjaga,” pungkasnya.

Berikut lokasi bakti sosial pembagian takjil dan penyaluran paket sembako yang dilaksanakan di wilayah hukum Polres Tapteng. Untuk Polsek Barus, pembagian takjil kepada masyarakat Lingkungan I Desa Kampung Solok. Polsek Manduamas, pembagian takjil untuk masyarakat  PO Manduamas. Polsek Sorkam, pemberian bantuan paket sembako kepada keluarga Waslia Simanungkalit (60), warga Desa Sorkam Tengah.

Polsek Pinangsori, penyaluran bantuan sembako kepada keluarga Samiah (50), warga Desa Kebun Pisang Kecamatam Badiri yang diserahkan oleh Bripka Fuadi Rahman. Polsek Kolang, penyaluran bantuan sembako kepada mitra kamtibmas lingkungan I Sigoring-goring Kelurahan Kolang Nauli. (MH)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles