Sabtu, November 23, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Peduli Covid-19, Mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang Bagikan Masker Kepada Warga

Jakarta, Demokratis

Sesuai dengan petunjuk Kementerian Kesehatan mamakai masker adalah salah satu protokol kesehatan harus diterapkan setiap berpergian atau keluar rumah di tengah masa pandemi Covid-19 yang masih saja terjadi sampai ini. Meskipun hanya mengenakan masker kain tetapi masih tetap bisa menghindari sebagian percikan air liur yang keluar saat berbicara, bersin, batuk, ataupun saat menghela nafas.

Dalam rangka mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19, mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang Kelompok 60 mengadakan kegiatan pembagian masker kain secara gratis kepada warga Desa Ngroto, Kecamatan Reban, Kabupaten Semarang. Inisiatif pembagian masker ini dilakukan karena masih banyak warga yang tidak mengenakan masker saat melakukan aktivitas di luar rumah.

Warga saat menerima masker dari mahasiswa KKN UIN.

Pembagian masker ini diharapkan agar warga lebih peduli menjaga kesehatannya dan dapat terhindar dari penyebaran Covid-19 serta mereka juga dihimbau agar tidak berkerumun saat di luar rumah.

“Saya sebagai Ketua Tim KKN UIN Walisongo Kelompok 60 berharap dengan pembagian masker secara gratis kepada warga mereka lebih peduli dan sadar dengan bahaya Covid-19 yang sampai saat ini masih saja mengintai,” ujar Ilham. (Galuh Wulandari)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles