Selasa, September 10, 2024

Relawan Sigap Deklarasi Dukungan Ganjar Pranowo Maju Pilpres

Jakarta, Demokratis

Relawan Siap Ganjar Presiden (Sigap) mendeklarasikan dukungan terhadap Ganjar Pranowo untuk maju pada Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (pilpres) 2024. Ganjar yang merupakan gubernur Jawa Tengah (Jateng) dinilai layak menjadi calon presiden (capres). Ketua Umum Sigap, Suherman menyatakan, pengurus Sigap telah terbentuk di 34 provinsi.

“Kami mendukung Ganjar untuk menjadi calon presiden dan maju Pilpres 2024. Saat ini, anggota kami sudah tersebar di 34 provinsi,” kata Suherman, di Jakarta, Jumat (5/11/2021).

Suherman mengatakan, Ganjar memiliki jiwa merakyat sebagaimana halnya Presiden Joko Widodo (Jokowi). Karenanya, Ganjar dipandang sangat cocok untuk meneruskan kepemimpinan Jokowi pada 2024-2029.

“Ganjar ini adalah jiwa yang merakyat, karena Presiden kita Jokowi juga merakyat. Untuk meneruskan ialah Ganjar Pranowo calon presiden 2024. Itu harga mati,” ujar Suherman.

Suherman menyatakan Ganjar juga mempunyai wawasan luas. Pihaknya optimistis Ganjar mampu melanjutkan pembangunan yang dilakukan Jokowi. Suherman berharap Ganjar dapat meningkatkan pembangunan pada berbagai sektor kehidupan. Misalnya sumber daya manusia (SDM), infrastruktur yang terintegrasi dengan memperhatikan lingkungan, serta pembangunan adil dan merata.

“Kemudian, sektor ekonomi dengan melakukan promosi produk unggulan UMKM dalam kancah ASEAN, Asia dan dunia, hingga dapat memutus mata rantai birokrasi perizinan, pungutan liar, dan lain sebagainya. Melihat realitas di atas diperlukan pemimpin yang berani jujur dan berwawasan global dan memiliki kepedulian terhadap rakyat Indonesia,” kata Suherman. (Kurai)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest Articles