Barcelona meraih poin sempurna saat mengalahkan Getafe 1-0 di pertandingan La Liga Spanyol, Kamis (26/9/2024) dini hari WIB. Dalam duel di Stadion Olimpic Lluis Companys, striker Robert Lewandowski mencetak satu-satunya gol yang mengukuhkan posisi Barca di puncak klasemen.
Rekor gemilang Barca bersama kiper kedua Inaki Pena yang menggantikan Marc-Andre ter Stegen karena mengalami cedera dan harus menjalani operasi. Pena membawa Barca tetap clean sheet saat meraih poin maksimal.
Ya, Barca melakukan start sempurna dengan mencatat rekor kemenangan selama tujuh pertaiah unggul empat poin dengan Real Madrid yang menempati peringkat dua.
Sementara Getafe masih berkutat di zona degradasi. Hanya mengantungi poin empat, Getafe menduduki peringkat 19 atau satu strip di atas Las Palmas yang menghuni dasar klasemen.
Di laga itu, Barca sesungguhnya tak bisa menurunkan skuat terbaik. Pelatih Hansi Flick tidak hanya kehilangan Ter Stegen tetapi juga Dani Olmo yang cedera hamstring. Begitu pula Gavi, Frenkie de Jong, Ronald Araujo, Fermin Lopez dan Andreas Christensen belum pulih dari cedera yang dideritanya.
Meski demikian, Barca menunjukkan dominasinya atas Getafe. Mereka sepenuhnya menguasai permainan. Bahkan ball possession Blaugrana mencapai 80% dan mereka melepaskan 16 tendangan ke gawang.
Namun Laminel Yamal dkk lebih sering membuang banyak peluang. Selain itu, kiper David Soria bermain cemerlang dan menggagalkan sejumlah peluang dari Yamal, Lewandowski dan Raphinha. Bahkan Raphinha tercatat memiliki tiga peluang yang berpotensi gol.
Lewandowski sendiri akhirnya memecah kebuntuan di menit 19. Dirinya menuntaskan umpan silang Jules Kounde dari sisi pertahanan Getafe untuk menaklukkan Soria. Skor 1-0 itu bertahan hingga turun minum.
Memasuki di babak kedua, Barca tetap melakukan tekanan. Namun tidak ada peluang yang bisa dikonversi menjadi gol. Raphinha sesungguhnya berpeluang menambah gol saat menerima bola kiriman dari Kounde di menit 82. Namun sundulannya gagal mengonversi peluang itu menjadi gol.
Sebaliknya, Barca nyaris kebobolan dan rekor sempurna mereka ternoda lewat serangan balik Getafe menjelang akhir pertandingan. Berawal aksi Borja Mayoral yang menerima bola dari bek Juan Iglesias.
Mayoral yang tak mendapat pengawalan di area pertahanan Barca saat menerima bola langsung melepaskan tendangan first time. Namun upayanya gagal. Skor 1-0 untuk Barca bertahan hingga akhir laga.
Meski hanya menang tipis, namun Kounde tetap puas karena Barca bisa kembali meraih poin penuh. Apalagi tim tetap menunjukkan penampilan terbaik.
“Saat Anda mendominsi pertandingan tetapi hanya mampu mencetak satu gol, maka lawan bakal memaksa Anda bekerja keras hingga laga usai,” ujar Kounde menanggapi kemenangan tipis Barca.
“Meski demikian, kami tetap bisa menunjukkan penampilan terbaik. Kami mengontrol pertandingan dan seharusnya mencetak lebih banyak gol. Kadang Anda tak bisa menang dengan skor besar. Getafe juga lawan yang sulit dkalahkan. Namun kami akhirnya bisa memenangkan pertandingan,” kata dia.
Pada laga akhir pekan, Barca akan menyambangi markas Osasuna. Selanjutnya, mereka bertemu Young Boys di Liga Champions. (Rio)