Tanjung Jabung Timur, Demokratis
SMPN Satap 12 Tanjung Jabung Timur membuka penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun ajaran 2021-2021 melaui dua jalur yakni online dan offline.
Kepala Sekolah SMPN Satap 12 Tanjab Timur Anton Susilo SPdI mengatakan, tahun ajaran 2020-2021 hampir berakhir dan selama ini proses pembelajaran lebih banyak dilakukan secara online (dalam jaringan) karena di tengah pandemi Covid-19.
SMPN Satap 12 Tanjab Timur tetap memberikan layanan pendidikan meski Covid-19 masih mengungkung kebebasan dalam belajar.
“Kami juga melakukan penerimaan peserta didik baru (PPDB) yang juga dilaksanakan dalam format offline dan online,” ungkapnya saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (18/6/2021).
Menurutnya, untuk offline, calon peserta didik baru dapat langsung datang dan mendaftar melalui tim panitia PPDB yang sudah ditunjuk di SMPN Satap 12 Tanjab Timur.
“Dengan membawa persayaratan yang telah ditentukan yang sebelumnya juga sudah disosialisasikan oleh tim panitia PPDB SMPN Satap 12 di SD-nya masing-masing,” sebut Anton Susilo.
Sementara bagi yang tidak sempat datang langsung, tambahnya, dapat mendaftar melalui link hhtps://bit.ly/SMPNSATAP 12TJT. “Persyaratan PPDB sementara ini hanya mengisi data diri peserta didik dan meng-upload foto ijazah atau surat keterangan lulus dari SD masing-masing,” jelasnya.
Kepala SMPN Satap 12 Tanjab Timur juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada peserta didik yang sudah lulus karena mempercayakan lembaga pendidikan yang ia pimpin sebagai tempat untuk menimba ilmu.
”Kepala sekolah beserta para majelis guru SMPN Satap 12 Tanjab Timur sebelumnya mengucapkan terima kasih sudah memilih SMPN Satap 12 Tanjab Timur sebagai tempat belajar dan selamat datang di sekolah SMPN Satap 12 Tanjab Timur,” pungkasnya. (Edi H Sembiring)